Tekwan Dan Model Murah Di Warung Ojo Lali

banner 468x60

 

Sagino saat berada di warungnya. (Ccn)

Muara Enim, inilahmuaraenim.co.id—Bagi penggemar makanan khas Palembang yakni model dan tekwan wajib nongkrong disini.

banner 336x280

Saat disambangi warung yang dikenal dengan nama “Warung Ojo Lali” dalam bahasa jawanya dan jika diartikan dalam bahasa Indonesia yang berarti ” Jangan Lupa”, terlihat ramai pengunjung terbukti dengan bangku yang disediakan penuh terisi pembeli.

Di Warung Ojo Lali milik Sagino yang beralamat di Jalan Jenderal Sudirman dekat Komplek PJKA ini menawarkan jajanan yang murah meriah karena untuk satu mangkuk cuma dibandrol Rp 5 ribu saja baik untuk menu tekwan ataupun model, selain itu di Warung Ojo Lali ini juga menyediakan bakso yang ditarip seharga Rp.12 ribu perporsinya.

 

Menurut pemiliknya warung Ojo Lali buka mulai pukul 08.00 WIB pagi sampai jam 20.00 WIB malam, dan tempatnya juga menyediakan minuman seperti es campur, jus pokat, es teh manis dan es jeruk.

Ramainya pengunjung Warung Ojo Lali. (Ccn)

“Untuk minuman selain yang kemasan berupa botol kami menyediakan es campur dengan harga Rp. 5 ribu, jus pokat Rp. 10 ribu, es teh Rp. 5 ribu dan es jeruk Rp. 5 ribu,” jelas Sagino.

“Menu yang kami sajikan selera wong Palembang, walaupun saya sendiri orang jawa, namun berdasarkan pembeli sendiri kami lihat beragam dari orang dewasa sampai anak-anak dan semua suku dan agama, semua yang kami sajikan halal,” pungkasnya. (Ccn)

banner 336x280

Komentar